5 Resep Olahan Seafood Lezat
5 Resep Olahan Seafood Lezat– Suka sekali mencicipi olahan Seafood? Tentunya, banyak sekali olahan seafood, yang bisa di buat sendiri di rumah. Berikut ini ada beberapa resep olahan seafood yang enak dan lezat, tentunya bisa di buat sendiri di rumah. Simak selengkapnya berikut ini :
1. Sup Kerang Hijau
Bahan-bahan :
- 500 gram kerang hijau
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun jeruk
- 1 buah tomat, potong dadu
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm saus cabai
- garam dan gula secukupnya
Bumbu Halus :
- 3 Siung bawang putih
- 2 Siung bawang merah
- 4 Buah cabai rawit
- 1/2 sdt merica
- 2 buah cabai merah
- 2 cm jahe
Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukan serai, daun salam dan daun jeruk. Tumis hingga bumbu matang .
2. Masukan kerang dan tuang air secukupnya. Masukan saus tiram dan saus cabai. Tambahkan gula dan garam secukupnya.
3. Masak hingga kerang matang, tandanya adalah kulit kerang terbuka. Masukan tomat ke dalam kuah, dan tunggu hingga mendidih lagi. Matikan api.
2. Kerang Dara Saus Padang
Bahan-bahan :
- 1 kg kerang dara cuci
Bumbu :
- 2 siung bawang putih cincang
- 1 buah bawang bombay, cincang
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tomat
- 5 buah cabai rawit, iris tipis
- 1 cm jahe, parut
- 2 lembar daun salam
- air secukupnya
- garam dan gula secukupnya
Cara Membuat :
1. Rebus sebentar kerang dara hingga terbuka, tiriskan.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukan daun jeruk dan daun salam, tumis sebentar.
3. Tuang semua bumbu dan aduk rata. Masukan kerang dara dan tuangkan air secukupnya, masak hingga mendidih dan bumbu mengental, kerang dara saus padang siap di sajikan.
Baca Juga : https://shrimpshackchi.com/dampak-buruk-mengkonsumsi-seafood-berlebihan/
3. Sate Kerang.
Bahan-Bahan :
- 500 gram kerang dara kupas , cuci bersihkan
Bumbu Halus :
- 1 ruas jahe memarkan
- 2 ruas lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 sdm kecap manis
Bumbu Halus :
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah
- 1 sdt asam jawa
- 1 sdt kaldu bubuk
- garam dan gula secukupnya
- air dan minyak secukupnya
Pelengkap :
- Tusuk Sate secukupnya
Cara membuat nya :
1. Tumis bumbu halus, hingga harum. Masukan semua bumbu utuh. Kecuali, kecap manis ke dalam bumbu halus. Tumis, sampai bumbu matang.
2. Masukan kerang, dan tuang air secukupnya, masak hingga air berkurang dan bumbu meresap.
3. Tusuk-tusuk kerang pada tusuk sate, panggang sebentar di atas teflon agar permukaannya agak kering
4. Cumi Asam Manis Saus Tiram Pedas.
Bahan :
- 300 gr cumi-cumi, cuci bersih
- 1 buah jeruk nipis
Bumbu Iris :
- 10 buah cabai rawit (sesuai selera)
- 3 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1/2 buah bawang bombay (jika ukurannya besar)
Bumbu Halus :
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm kecap manis
- lada hitam butir secukupnya, haluskan
- air secukupnya
- garam dan gula secukupnya
Cara Membuatnya :
1. Potong-potong cumi dan lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit, bilas bersih.
2. Tumis bawang bombay hingga agak layu, Masukan bawang putih dan bawang merah.
3. Masukan cumi dan aduk rata dengan bumbu.
4. Tuang bahan bumbu, aduk rata hingga mendidih. Tuangkan air secukupnya dan masak hingga saus mengental. Tes rasa, Jika sudah pas. Angkat
5. Cumi Goreng Tepung
Bahan :
- 250 gram cumi
- Tepung serba guna secukupnya
- 1 sdm kaldu ayam bubuk
- 1/2 sdm lada
- Minyak goreng
Cara membuat :
1. Bersihkan Cumi-cumi dari tinta nya dan potong melingkar.
2. Marinasi dengan sedikit tepung serba guna, lada dan sedikit air.
3. Balut dengan tepung serba guna kering, kemudian goreng pada minyak panas.
4. Goreng hingga kuning keemasan dan tiriskan
5. Cumi goreng tepung siap di sajikan.
Begitu lah kira kira 5 Resep Olahan Seafood simple. Selamat mencoba